2020-02-12

Cara Memiliki Momongan bagi Wanita setelah Melakukan Treatment untuk Kanker

Penyakit kanker merupakan penyakit yang mematikan dan membutuhkan perawatan serta pengobatan lama dan tak mudah. Perawatan kanker memiliki efek samping yang menyulitkan pasien khususnya wanita untuk bisa memiliki keturunan. Hal ini disebabkan prosedur kemoterapi dan radiasi yang bukan hanya menyerang sel kanker namun juga sel sehat lainnya. Apalagi bagi wanita yang juga memiliki resiko kanker rahim, sel kanker dapat merambat hingga merusak tuba falopi dan menghilangkan kemungkinan memiliki sel telur sehat. Tindakan operasi pengangkatan rahim juga akan membuat wanita pasien kanker menjadi steril hingga tak bisa memiliki keturunan lagi.


Meski begitu bagi Anda yang terdiagnosa kanker stadium awal dan ingin tetap memiliki buah hati, dapat melakukan pembekuan sel telur sebagai cara mempertahankan kesuburan perempuan. Jika sel kanker yang Anda miliki tidak mempengaruhi sel telur, maka Anda bisa langsung melakukan prosedurnya untuk menghasilkan sel telur yang matang dan mengambilnya untuk dibekukan. Jika Anda terdiagnosa kanker rahim, maka perlu diteliti terlebih dahulu hingga mana sel kanker menyerang untuk bisa menyelamatkan sel telur. Pengambilan sel telur semakin cepat dilakukan akan semakin baik agar pasien bisa segera melakukan perawatan yang dibutuhkan untuk kanker.

Sel telur yang diambil akan dibekukan dengan mesin pembeku berteknologi canggih sehingga dapat menyimpan sel telur lebih lama dan tetap baik dan aktif saat nanti akan digunakan. Selain untuk pasien kanker, cara ini juga efektif untuk wanita aktif yang ingin menunda memiliki momongan namun juga tak ingin terlambat memilikinya karena berpacu dengan usia menopause.

Membekukan sel telur bisa Anda lakukan di klinik fertilitas Bocah Indonesia yang melayani berbagai masalah infertilitas pada pasangan suami istri. Selain layanan pembekuan sel telur dan sperma, Bocah Indonesia juga menyediakan layanan bayi tabung untuk membantu pasutri dalam memiliki buah hati terutama bagi yang sudah bertahun-tahun menikah. Bagi Anda yang tertarik, dapat melakukan konsultasi terlebih dahulu agar dapat memilih prosedur mana yang paling sesuai. Untuk informasi lebih lanjut seputar klinik fertilitas Bocah Indonesia, Anda bisa klik di sini.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

~ Terima kasih sudah berkunjung. Silakan berkomentar di sini. Komentar Anda sangat berharga bagi saya. Jangan ada spam, SARA, pornografi, dan ungkapan kebencian. Semoga bermanfaat. ~